Dompu – Metrodompu.com
Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Dikpora) Kabupaten Dompu, Muhammad Amin, S. Sos, memberikan apresiasi kepada Kepala SDN 03 Woja yang telah kreatif dan inovatif dalam merubah wajah sekolah sehingga menjadi sekolah yang indah, yang bersih dan sehat serta menjadi sekolah yang disenangi oleh siswa.
Hal tersebut disampaikan mantan Kabag umum Setda Dompu ini dihadapan Kepala sekolah beserta guru pada sambutannya dalam rangka pembinaan pertama kepada 43 kepala SD se Kecamatan Woja, bertempat di SDN 03 Woja, pada Kamis, 13 Agustus 2020.
“Secara kuantitas, guru di Kabupaten Dompu sudah cukup, tetapi secara kwalitas perlu ditingkatkan, oleh karena itu pemerintah harus berani mengalokasikan anggaran untuk kepentingan pendidikan ini, diantaranya dengan membiayai guru untuk melanjutkan studynya ke Strata 2, dan untuk 2021, Kepala Dinas yang belum 2 minggu menggantikan H. Ichtiar, SH, ini berjanji akan mengalokasikan anggaran untuk peningkatan kapasitas dan kwalitas guru, sehingga diharapkan guru tersebut mampu meningkatkan mutu pendidikan di Kabupaten Dompu.
“Guru adalah kunci pendidikan, baik buruknya dunia pendidikan tergantung sungguh manajerial dari seorang guru, untuk itu diharapkan guru mampu memberikan yang terbaik bagi siswanya.
Hal serupa juga disampaikan, Kepala Bidang Pendidik dan Tenaga Pendidikan, Syaiful Arif, S. Pd, M. Pd, yang menyampaikan bahwa ada guru yang mengusulkan untuk menerbitkan Peraturan Daerah (Perda) dalam meningkatkan kapasitas guru, dan usulan perlu diperjuangkan untuk meningkatkan kapasitas guru.
Ditengah pandemi Covid 19 ini, mungkin saya adalah salah satu orang yang derganggu dengan metode sekolah Dalam Jaringan (Daring) serta Luar Jaringan (Luring), karena selama ini para guru lebih kepada menyalahkan siswa, seperti siswa yang tidak memiliki Handphone/smartphone atau yang tidak memiliki paket internet, padahal hasil pantauan masih banyak guru yang belum memahami kerja Informasi dan Telekomunikas (IT), jelas Syaiful Arif.
Sementara Kepala UPT Dikpora Kecamatan Woja, Drs. Anwar, menyampaikan bahwa lebih dari 1000 orang guru di Kabupaten Dompu yang harus memiliki kapasitas sebagai seorang guru.
Usai pembinaan, Dae Obe menggunting pita sebagai pembukaan Lapangan Volly SDN 03 Woja.
Selanjutnya Kepala SDN 03 Woja, Yusri, S. Pd, menyampaikan terima kasih kepada Kadis Dikpora yang telah membantu kelancaran kegiatan ini. (MD01)