Usai Dilantik, Bupati dan Wabup Dinanti Warga Dompu dengan Sejuta Harapan

Jum, 26 Feb 2021 09:08:58am 1 author Metro Dompu

Dompu – metrodompu.com, Bupati dan Wakil Bupati Dompu terpilih, Kader Jaelani (AKJ) dan H. Syahrul Parsan, ST, MT, (Syah) resmi dilantik Gubernur NTB pada hari ini, Jum’at, 26 Pebruari 2021 bertempat di Graha Bhakti Praja Kantor Gubernur NTB.

Pasangan yang berjargon AKJ – SYAH dengan program JARA PASAKA ini didaulat menjadi Bupati dan Wakil Bupati Dompu periode 2021 – 2026 setelah menyingkirkan pasangan ERI – HI dan Pasangan SUKA pada Pemilukada 9 Desember 2020 lalu.

Setelah resmi dilantik, Pasangan AKJ – Syah telah menjadi Bupati dan Wakil Bupati bagi masyarakat Dompu seluruhnya, dan bukan hanya diperuntukkan bagi pendukungnya maupun oleh partai pengusungnya.

Kemampuan dan pengalaman Bupati dan Wakil Bupati AKJ – Syah sangat dinanti oleh masyarakat Dompu, terutama pengalaman Aby Jio, panggilan akrab Bupati Dompu dengan pengalaman bisnis dan niaganya diharapkan mampu merubah berbagai komponen yang tersendat diantaranya mampu membuka lapangan kerja, mampu meningkatkan perekonomian dan pendapatan rakyat, mampu mengelola anggaran, baik yang bersumber dari APBN, APBD maupun Investasi swasta lainnya dalam rangka meningkatkan pembangunan daerah serta meningkatkan kesejahteraan rakyat.

Demikian pula kemampuan Wakil Bupati Dompu, H. Syahrul Parsan, ST, MT, dengan pengalamannya dibidang Birokrasi diharapkan mampu menata administrasi pemerintahan daerah yang profesional, menata pengelola Organisasi Perangkat Daerah (OPD), menata fasilitas dan infrastruktur yang mendukung pembangunan dan kesejahteraan rakyat.

“Sejuta harapan rakyat berada di benak dan pundakmu wahai Bupati dan Wakil Bupati, ide inovatif yang konstruktif sangat dinanti oleh ratusan ribu rakyatmu, rakyatmu merindukan perubahan, berbuat dan berkaryalah demi Bumi Nggahi Rawi Pahu”, kalimat tersebut adalah sekelumit isi hati rakyat Dompu yang tersirat dalam mengucapkan selamat datang kepada pemimpin mereka yang baru.

Berbagai bidang yang menjadi atensi khusus Bupati dan Wakil Bupati Dompu diantaranya, membuka lapangan kerja, meningkatkan kesejahteraan dan pendapatan rakyat seperti menaikkan harga jagung yang merupakan komoditi utama masyarakat Dompu, meningkatkan pertanian Porang, memperketat penyebaran illegalloging, menutup kawasan hutan lindung yang menjadi sumber mata air kehidupan, meningkatkan pariwisata, meningkatkan kebudayaan dan keagamaan, serta meningkatkan keamanan masyarakat, sehingga rakyat Dompu dapat hidup aman dan sejahtera.

Hari ini, diberanda media sosial dihiasi ucapan selamat atas Pelantikan Bupati dan wakil Bupati Dompu. Perjuanganmu baru dimulai wahai pemimpinku, di pundakmu tersampir  beban yang sangat berat, semoga sukses dan amanah, serta mampu membawa perubahan untuk Dompu tercinta. (Deor)

 

 

Baja Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed

Fakta yang Terjadi Dibalik Seleksi ASN P3K

Sab, 21 Des 2024 10:34:10pm

Dompu, metrodompu.com - Pelaksanaan tes online untuk perekrutan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) di Kabupaten Dompu tahun 2024...

Pemda Dompu Launching Mal Pelayanan Publik

Sab, 21 Des 2024 10:05:57am

Dompu, metrodompu.com - Mal Pelayanan Publik (MPP) telah dilakukan soft launching pada hari ini, Senin (25/11/2024). Peluncuran awal ini...

DP3A Gelar Pelatihan Manajemen dan Penanganan Kasus Kekerasan

Sab, 21 Des 2024 09:58:50am

Dompu, metrodompu.com - Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP3A) Kabupaten Dompu menggelar Pelatihan Manajemen dan Penanganan...

Peringati BCL, Dislutkan Dompu Bersih-bersih Pantai Hodo

Sab, 21 Des 2024 09:51:34am

Dompu, metrodompu.com - Dalam upaya mencegah terjadinya kerusakan ekosistem laut, Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Dompu melakukan kegiatan...

DP3A Ingatkan Aturan Pembatasan Jam Malam Bagi Anak

Sab, 21 Des 2024 09:44:46am

Dompu, metrodompu.com - Kasus kekerasan yang melibatkan anak sebagai pelaku, korban bahkan saksi di Kabupaten Dompu sungguh dalam kondisi...

Irup Upacara HUT NTB ke 66, Wabup Dompu Bacakan Sambutan Pj. Gubernur

Sab, 21 Des 2024 09:35:09am

Pemerintah Daerah Kabupaten Dompu menggelar Upacara Peringatan Hari Ulang Tahun Provinsi Nusa Tenggara Barat ke-66 tahun 2024.   Upacara...

Pastikan Kondusif Wilayah, Tim Tanggap Darurat Kenakalan Remaja Berpatroli

Kam, 12 Des 2024 01:55:20am

Dompu, metrodompu.com - Tim Tanggap Darurat Kenakalan Anak dan Remaja Kabupaten Dompu kembali berpatroli untuk memastikan kondusivitas wilayah,...

Pemda Dompu Peringati HUT DWP ke 25

Sab, 7 Des 2024 09:01:50pm

Dompu, metrodompu.com - Darma Wanita Persatuan (DWP) Kabupaten Dompu menggelar Peringatan Ulang Tahun ke-25 tahun...

Sejumlah Pejabat Lingkup Pemda Dompu Dilantik

Jum, 6 Des 2024 12:58:10pm

Dompu, metrodompu.com - Wakil Bupati Dompu, H. Syahrul Parsan, S.T., M.T melantik dan mengambil sumpah/janji 36 Pejabat Tinggi Pratama,...

Pemda Dompu Rapat Klinis Tim Tanggap Darurat Kenakalan Anak dan Remaja

Jum, 6 Des 2024 02:33:50am

Pemda Dompu menggelar Rapat Klinis Tim Tanggap Darurat Kenakalan Anak dan Remaja Tingkat Kabupaten Dompu tahun 2024. Kegiatan rapat klinis itu...

Berita Terbaru

Fakta yang Terjadi Dibalik Seleksi ASN P3K

Sab, 21 Des 2024 10:34:10pm

Pemda Dompu Launching Mal Pelayanan Publik

Sab, 21 Des 2024 10:05:57am

Kriminal

Pendidikan

Fakta yang Terjadi Dibalik Seleksi ASN P3K

Sab, 21 Des 2024 10:34:10pm

Visitor