Dompu – metrodompu.com. Agenda akbar para wartawan dalam memeriahkan Hari Pers Nasional (HPN) 2023 dengan menggelar Turnamen billiar yang diikuti para kuli tinta se Kabupaten Dompu sukses dilaksanakan dengan penuh sportifitas dan keakraban.
Turnamen Biliard antar wartawan tingkat Kabupaten Dompu dalam memperebutkan piala bergilir resmi ditutup pada hari ini Kamis (16/3) siang. Tournament yang digelar selama 23 hari ini, dalam rangka memotivasi kinerja profesi wartawan dan menghormati hari lahir Pers Nasional.
Pada kelas 8 Ball single, tampil sebagai Juara Pertama sekaligus yang mengangkat piala bergilir atas nama Muhammad Mauludin alias Godam. Juara kedua diraih oleh A Fatah Amirullah dan Juara ketiga diraih oleh Agus Marsudi.
Sedangkan di kelas 8 Ball Double, Juara Pertama diraih oleh pasangan Agus Marsudi dan Zuharis, Juara Kedua diraih oleh pasangan Poris dan Juanda, Juara Ketiga diraih oleh pasangan Arifudin dan Jaharudin.
Ketua panitia Nurdin usai penyerahan hadiah pada media ini mengatakan, pihaknya sebagai penyelenggara tournament Billiard menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu sehingga kegiatan tersebut berjalan lancar dan sukses.
“Alhamdulillah, kami selaku panitia menyampaikan ucapan terima kasih yang tak terhingga kepada semua pihak yang tidak bisa kami sebutkan namanya satu per satu atas bantuan dan partisipasinya sehingga turnamen ini dapat terlaksana sesuai harapan,” ucap Poris sapaan akrabnya.
Melalui kesempatan ini pula, Poris menyampaikan ucapan terima kasih khusus kepada rekan-rekan seprofrsi yang ikut andil dalam menyukseskan turnamen tersebut.
“Ucapan terima kasih pula kami sampaikan kepada pihak Saung Billiard yang telah memberikan fasilitas dalam pelaksanaan kejuaraan ini beserta rekan-rekan seprofrsi yang ikut membantu dalam menyukseskan turnamen ini,” bersyukurnya.
Diakhir penyampaiannya, Poris juga menyampaikan ucapan selamat kepada seluruh sang juara, dengan harapan hasil kejuaraan ini menjadi motivasi untuk terus berlatih sehingga mampu berprestasi di level yang lebih tinggi. Kegiatan turnamen ini juga bakal digelar setiap tahun.
“Insya allah, turnamen ini akan digelar setiap tahun dan saya mengucapkan selamat kepada para juara, semoga kegiatan ini dapat mempererat tali silaturahmi kita,” pungkasnya. (MD/tim)