Dompu – Metro Dompu
Bertempat di Aula Pendopo Bupati Dompu dilakukan Penyerahan kembali 56 Guru Penggerak yang telah menjalani Pendidikan Guru Penggerak selama 9 bulan melalui Daring, Lokakarya, dan Pendampingan Individu oleh Kemendikbudristek dan P4TK PKN dan IPS Malang kepada Pemerintah Kabupaten Dompu yang diterima langsung oleh Bapak Bupati Dompu Kader Jaelani, Selasa, 22/2/2022.
SinergitasGuru Penggerak dengan Pemerintah
Daerah dalam Proses Transformasi Pendidikan secara bersama dilakukan, mereka siap menjadi pemimpin Pembelajaran.
“Selamat dan sukses bapak/ibu Guru Hebat atas kelulusan sebagai Guru Penggerak Kabupaten Dompu, mari terus kita bersinergi dengan pemerintah dalam peningkatan kualitas mutu pendidikan Dompu”, harap Bupati AKJ dalam sambutannya.
“Guru penggerak adalah pemimpin pembelajaran yang menerapkan merdeka belajar dan menggerakkan seluruh ekosistem pendidikan untuk mewujudkan pendidikan yang berpusat pada murid. Guru Penggerak menggerakkan komunitas belajar bagi guru di sekolah dan di wilayahnya serta mengembangkan program kepemimpinan murid untuk mewujudkan Profil Pelajar Pancasila.
Program ini merupakan upaya untuk mewujudkan visi pendidikan Indonesia dalam mewujudkan Indonesia maju yang berdaulat, mandiri, dan berkepribadian melalui terciptanya Pelajar Pancasila.
Dalam prakteknya, kegiatan ini berfokus pada pengembangan hasil belajar siswa secara holistik yang mencakup kompetensi literasi dan numerasi, serta karakter yang diawali dengan SDM kepala sekolah dan guru yang unggul. Ini juga sejalan dengan visi misi pemerintah daerah yaitu Dompu yang Mashur ( Mandiri, Sejahtera, Unggul dan Religius ) menjadikan siswa – siswa yang berkarakter dan berprestasi”, papar Bupati.
Hadir pada pertemuan tersebut diantaranya Pejabat dari P4TK PKN dan IPS Malang yaitu ibu Sulaeni, M.Si, empat Fasilitator Guru Penggerak dari Malang, serta 11 Pengajar praktik guru penggerak. Hadir pula pada kegiatan tersebut Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Dikpora) Kabupaten Dompu, H. Rifaid, M. Pd, dan didampingi Kepala Bidang Pendidikan Dasar Dinas Dikpora, Asrulriady, S. pd. (MD01)