Ricuh, Final Doro Nowa Cup 2 Dihentikan, Juara 1 Diraih Bersama

Kam, 8 Sep 2022 10:21:02pm 775 author Metro Dompu
compressed_1662675286879

Dompu – metrodompu.com, Meski sempat ricuh antara 2 kesebelasan pada final turnamen semi futsal Doro Nowa Cup 2 2022, akhirnya pertandingan yang digelar di lapangan sepak bola Desa Nowa itu sukses dengan kesepakatan juara 1 bersama.

Pertandingan final antara club’ Doro Nowa versus club’ Timbu Pana yang berlaga pada Kamis, 8 Agustus sore itu diwarnai kericuhan lantaran beberapa kali benturan fisik yang mengakibatkan para pemain terjatuh dan tersungkur.

Dengan suasana lapangan semakin memanas, maka sang wasit mengambil sikap dengan memberikan kartu merah pada masing – masing seorang pemain dari kedua club’ yang dianggap memicu kericuhan. Tetapi keputusan wasit yang dianggap akan meredam suasana tersebut justru ditolak oleh kedua official dan manager hingga suasana lapangan semakin memanas.

Akhirnya pertandingan final dilanjutkan dengan kesepakatan menyelesaikan sisa waktu 6 menit dan bila belum ada yang bisa merubah skor 1-1 yang dicetak sebelum kericuhan, maka laga final kedua club’ akan dilanjutkan dengan adu pinalti.
Ternyata seperti yang direncanakan, Adu penalti mulai dieksekusi dengan tendangan pertama dilakukan Faisal asal Doro Nowa club’. Lagi – lagi memicu kericuhan karena eksekusi penalti tendangan Faisal dapat ditahan oleh penjaga gawang Timbu Pana club’, namun naasnya bola melenting ke tanah dan menyentuh garis gawang.

Suasana kericuhan redam setelah Askab PSSI Dompu, Abdullah, S. Sos dan perwakilan KONI, Iwan Ermansyah, S. Pd, M. Pd, yang didampingi pihak kepolisian memberikan petunjuk dan arahan hingga akhirnya disepakati untuk menghentikan pertandingan dengan hasil akhir juara 1 bersama antara Doro Nowa club Desa Nowa dengan Timbu Pana club asal Bakajaya dan disusul juara 2 bersama antara Micu club Wawonduru dengan Moratti club asal Kandaidua.

Ketua Panitia, Ahmad H. Abakar, SE, menyampaikan terima kaaih kepada semua pihak yang telah berpartisipasi dalam pelaksanaan Mini Futsal Doro Nowa Cup 2 yang diselenggarakan oleh Karang Taruna Doro Nowa yang berlangsung dari tanggal 2 Juli hingga 8 September 2022.

Sementara mewakili Bupati Dompu, Asisten 3, Muhammad Amin, S. Sos, menyampaikan permohonan maaf Bupati Dompu karena tidak bisa menghadiri final ini, dan menyerahkan titipan berupa uang untuk membantu biaya pelaksanaan turnamen.

Plt. Kabag OPS. Polres Dompu, AKP. Syamsurrijal, S. Sos, mewakili Kapolres Dompu, AKBP. Iwan Hidayat, S. IK, menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya turnamen ini, dan menyampaikan terima kasih kepada masyarakat yang telah berpartisipasi dan mendukung pertandingan dengan keadaan aman dan kondusif meski sempat terjadi kericuhan.

Laga final Doro Nowa Cup 2 yang dihadiri Asisten 3 sekaligus Pj. Sekwan DPRD Dompu, Muhammad Amin, S. Sos mewakili Bupati Dompu, juga dihadiri, Plt. Kabag OPS Polres Dompu, AKP. Syamsurrijal, S. Sos, mewakili Kapolres Dompu dan sejumlah pejabat lainnya diantaranya, Kabid Pemuda dan Olahraga Dinas Dikpora, Hikmah, S. Pd, Camat Woja, Suherman, S. PT, Kapolsek Woja, IPDA. Jainal Arifin, Perwakilan Askab PSSI Dompu, Abdullah, S. Sos, perwakilan KONI Dompu, Iwan Ermansyah, S. Pd, M. Pd, dan Kepala Desa Bakajaya, Umar H. Abakar.

Acara penutupan pertandingan Mini futsal Doro Nowa cup 2 diakhiri dengan penyerahan hadiah kepada para kampiun serta kepada 9 penonton terbaik yang disumbangkan oleh UD Ardin Prima, pemain terbaik diraih Hendrik asal Timbu Pana club Bakajaya dan Top score diraih Faisal dari Doro Nowa club Desa Nowa. (MD01)

 

Baja Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed

Merasa Dianiaya, Muna “Pangaha Balu” Laporkan Oknum SR, LL dan SF ke Unit PPA Polres Dompu

Rab, 23 Okt 2024 09:46:19pm

Dompu, metrodompu.com - Siapa yang tidak kenal dengan nama Muna Pangaha Balu. Wanita 49 tahun yang menetap di Lingkungan Seratalaka Kelurahan...

Yani Hartono Terpilih Sebagai Ketua Kwarcab Pramuka Dompu

Ming, 13 Okt 2024 03:13:42pm

Dompu, metrodompu.com - Musyawarah Cabang (Muscab) Pramuka Kabupaten Dompu yang digelar pada Minggu, 13 Oktober 2024 menelorkan kader sejati sebagai...

Tim Satresnarkoba Polres Dompu Tangkap Dua Terduga Kasus Narkoba Asal Desa Riwo

Jum, 11 Okt 2024 05:47:39am

Dompu, metrodompu.com - Tim Opsnal Satresnarkoba Polres Dompu berhasil meringkus 2 (dua) warga Desa Riwo masing-masing *R* dan *D* diduga sebagai...

Blusukan Paslon BBF – DJ Disambut Teriakan “Ganti Bupati” oleh Warga Dorebara dan Mbawi

Rab, 2 Okt 2024 11:06:16am

Dompu, metrodompu.com - Pasangan Calon Bupati dan Calon Wakil Bupati Dompu, Bambang Firdaus, SE dan Syirajuddin, SH (BBF - DJ) blusukan di Desa...

Open Turnament Kejuaraan Catur Dandim Dompu Cup 1 Digelar

Sel, 1 Okt 2024 01:15:12am

Dompu, metrodompu.com - Dalam rangka memperingati hari ulang tahun TNI ke 79 tahun 2024 Kodim 1614/ Dompu menggelar open turnamen kejuaraan catur se...

Dinas Dikpora Mengucapkan Selamat Pelantikan Anggota DPRD Dompu

Sel, 1 Okt 2024 12:15:16am

Keluarga Besar Dinas Dikpora Kabupaten Dompu Mengucapkan : Selamat Atas Dilantiknya Anggota DPRD Kabupaten Dompu Periode 2024 - 2029   Kepala...

30 Anggota DPRD Dompu Dilantik, Ini Daftar Lengkapnya!

Sen, 30 Sep 2024 06:52:45am

Dompu, metrodompu.com - Rapat Paripurna Istimewa DPRD Kabupaten Dompu, pada Senin, 30 September 2024 dengan agenda Pengambilan Sumpah dan Janji...

100 Penerima Beasiswa D1 Teknik Alat Berat PT STM Berhasil Diwisuda

Sab, 28 Sep 2024 11:53:42am

Sumbawa, metrodompu.com -  Sebanyak 100 orang penerima beasiswa D1 Teknik Alat Berat yang dibiayai PT Sumbawa Timur Mining (STM) di Akademi...

Inilah Sederetan Program Visi Misi BBF – DJ Pro Rakyat Dompu

Rab, 25 Sep 2024 12:58:33pm

Dompu, metrodompu.com - Dalam rangka mewujudkan visi misi Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Dompu, Bambang Firdaus, SE - Syirajuddin,...

Ngobrol Pilkada MIO Dompu : “Media dalam Balutan Pesta Demokrasi 2024”

Sel, 24 Sep 2024 12:30:41pm

Dompu, metrodompu.com  - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Media Independen Online (MIO) Indonesia Kabupaten Dompu dalam waktu dekat menggelar kegiatan...

Berita Terbaru

Kriminal

Pendidikan

Visitor