PT. STM Salurkan Bantuan Fasilitas Air Bersih Bagi Warga Desa Marada

Kam, 23 Mar 2023 10:19:33am 366 author Metro Dompu
Screenshot_2023-03-23-18-07-53-60_99c04817c0de5652397fc8b56c3b38171679566100476

Dompu, metrodompu.com – PT Sumbawa Timur Mining (STM) menyerahkan bantuan pemenuhan kebutuhan air bersih warga Desa Marada Kecamatan Hu’u dalam bentuk fasilitas sumur bor dan fasilitasi pembentukan kelembagaan pengelola air bersih agar ketersediaan air bersih bagi warga dapat dikelola dengan baik dan berkelanjutan.

Proses serah terima fasilitas air bersih ini dilakukan Didit Susiyanto mewakili manajemen PT STM kepada Camat Hu’u, Muhammad Iswan, SKM di lokasi sumur bor dalam Dusun Ompu Mbeka Desa Marada Kecamatan Hu’u. Hadir juga Kepala Desa Marada, Abdullah Idris dan Pengelola Air Bersih Desa Marada, Sudirman bersama tokoh pemuda dan warga setempat.

Didit Susiyanto menyampaikan bahwa penyerahan fasilitas sumur bor air bersih ini merupakan bentuk salah satu komitmen PT STM untuk tumbuh dan berkembang bersama masyarakat melalui program pemberdayaannya.

“Semoga fasilitas sumur bor air bersih ini dapat mengatasi masalah akses air bersih warga Desa Marada. Sekarang, airnya sudah ada, sarananya sudah ada. Yang dulu mungkin mencari air cukup jauh, sekarang sudah didistribusikan ke rumah – rumah,” katanya.

Dia mengharapkan bahwa melalui pembangunan fasilitas sumur bor air bersih ini masyarakat dapat memberikan dukungan terhadap keberadaan PT STM, sehingga dapat lebih memberdayakan warga sekitar dan memanfaatkan potensi yang dapat dimanfaatkan bersama.

Sementara itu Camat Hu’u Muhammad Iswan SKM menyambut baik serah terima fasilitas sumur bor air bersih bagi warga Desa Marada ini dan menyatakan bahwa PT STM cukup banyak memberikan kontribusi kepada Hu’u dalam program pemberdayaan dan pengembangan masyarakat.

“Kontribusi PT STM ini cukup luar biasa terhadap dunia kesehatan, dunia pendidikan, dunia pemberdayaan, fasilitas dan sarana sudah cukup banyak yang dilakukan dan didonasikan PT STM.

Begitupun bidang pertanian dengan tanaman ramah lingkungan (tanaman organik). Bahkan saya ikut panen bersama di Daha kemarin,” katanya.

Kepala Desa Marada, Abdullah Idris pada kesempatan yang sama menyampaikan rasa syukur dan terimakasihnya karena bantuan air bersih bagi warga dari PT STM bisa dinikmati warga. Apalagi air ini langsung disalurkan ke masing – masing rumah. Ini bentuk kepedulian perusahaan setelah melihat kesulitan warga Marada terhadap air bersih; menggantikan jaringan perpipaan di sumber air baku warga yang rusak diseret banjir pada awal 2021 lalu.

Ia pun meminta kepada warga untuk tetap mendukung dan mendoakan kebaikan bagi PT STM, sehingga bisa melanjutkan kegiatannya hingga menghasilkan dan melanjutkan program – program pemberdayaannya. “Di Marada ini tidak ada lagi kesulitan air. Ini luar biasa. Ketimbang kemarin, satu bak (air) dikeroyok oleh satu kampung,” katanya.

Air bersih bantuan PT STM dikelola pemerintah Desa Marada melalui lembaga yang dibentuk pemerintah desa. Air yang langsung mengalir ke perumahan warga dan dipasangi meteran air.

Warga hanya dibebankan biaya Rp20,000 per kepala keluarga (KK) untuk biaya perawatan dan insentif petugas. Biaya ini jauh lebih murah, karena tidak berdasarkan jumlah pemakaian air. (MD/tim)

Baja Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed

Merasa Dianiaya, Muna “Pangaha Balu” Laporkan Oknum SR, LL dan SF ke Unit PPA Polres Dompu

Rab, 23 Okt 2024 09:46:19pm

Dompu, metrodompu.com - Siapa yang tidak kenal dengan nama Muna Pangaha Balu. Wanita 49 tahun yang menetap di Lingkungan Seratalaka Kelurahan...

Yani Hartono Terpilih Sebagai Ketua Kwarcab Pramuka Dompu

Ming, 13 Okt 2024 03:13:42pm

Dompu, metrodompu.com - Musyawarah Cabang (Muscab) Pramuka Kabupaten Dompu yang digelar pada Minggu, 13 Oktober 2024 menelorkan kader sejati sebagai...

Tim Satresnarkoba Polres Dompu Tangkap Dua Terduga Kasus Narkoba Asal Desa Riwo

Jum, 11 Okt 2024 05:47:39am

Dompu, metrodompu.com - Tim Opsnal Satresnarkoba Polres Dompu berhasil meringkus 2 (dua) warga Desa Riwo masing-masing *R* dan *D* diduga sebagai...

Blusukan Paslon BBF – DJ Disambut Teriakan “Ganti Bupati” oleh Warga Dorebara dan Mbawi

Rab, 2 Okt 2024 11:06:16am

Dompu, metrodompu.com - Pasangan Calon Bupati dan Calon Wakil Bupati Dompu, Bambang Firdaus, SE dan Syirajuddin, SH (BBF - DJ) blusukan di Desa...

Open Turnament Kejuaraan Catur Dandim Dompu Cup 1 Digelar

Sel, 1 Okt 2024 01:15:12am

Dompu, metrodompu.com - Dalam rangka memperingati hari ulang tahun TNI ke 79 tahun 2024 Kodim 1614/ Dompu menggelar open turnamen kejuaraan catur se...

Dinas Dikpora Mengucapkan Selamat Pelantikan Anggota DPRD Dompu

Sel, 1 Okt 2024 12:15:16am

Keluarga Besar Dinas Dikpora Kabupaten Dompu Mengucapkan : Selamat Atas Dilantiknya Anggota DPRD Kabupaten Dompu Periode 2024 - 2029   Kepala...

30 Anggota DPRD Dompu Dilantik, Ini Daftar Lengkapnya!

Sen, 30 Sep 2024 06:52:45am

Dompu, metrodompu.com - Rapat Paripurna Istimewa DPRD Kabupaten Dompu, pada Senin, 30 September 2024 dengan agenda Pengambilan Sumpah dan Janji...

100 Penerima Beasiswa D1 Teknik Alat Berat PT STM Berhasil Diwisuda

Sab, 28 Sep 2024 11:53:42am

Sumbawa, metrodompu.com -  Sebanyak 100 orang penerima beasiswa D1 Teknik Alat Berat yang dibiayai PT Sumbawa Timur Mining (STM) di Akademi...

Inilah Sederetan Program Visi Misi BBF – DJ Pro Rakyat Dompu

Rab, 25 Sep 2024 12:58:33pm

Dompu, metrodompu.com - Dalam rangka mewujudkan visi misi Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Dompu, Bambang Firdaus, SE - Syirajuddin,...

Ngobrol Pilkada MIO Dompu : “Media dalam Balutan Pesta Demokrasi 2024”

Sel, 24 Sep 2024 12:30:41pm

Dompu, metrodompu.com  - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Media Independen Online (MIO) Indonesia Kabupaten Dompu dalam waktu dekat menggelar kegiatan...

Berita Terbaru

Kriminal

Pendidikan

Visitor