Dompu – Metrodompu.com
Gempa bermagnitudo 5,4 SR yang mengguncang Sumbawa bagian tenggara pada pukul16.15 :49 WIB, Sabtu, 13 Juni 2020.
Data Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mendeteksi pusat gempa tersebut berada pada titik koordinat : 9.01 LD, 117.91 BT dan berada di laut 79 km tenggara Sumbawa
BMKG juga mendeteksi bahwa gempa tersebut tidak berpotensi tsunami, tetapi BMKG juga mewaspadai terjadinya gempa susulan.
Berdasarkan data yang dirilis BMKG, guncangan akibat gempa Sumbawa hari ini dirasakan pada sejumlah tempat berikut (skala MMI):
III-IV Sumbawa
III Bima
III Dompu
II Lombok Timur
II Lombok Barat
II Lombok Tengah
II Mataram
II Karangasem
II Labuan Bajo
Untuk diketahui, sebagian besar wilayah Indonesia termasuk daerah rawan gempa. Merujuk pada data BMKG, selama 1976‐2006 saja, telah terjadi 3.486 gempa bumi dengan magnitudo lebih dari 6,0.
Gempa yang mengguncang Sumbawa sore tadi juga dirasakan getarannya oleh masyarakat Dompu seperti yang dituturkan Iryanto warga Kecamatan Manggelewa yang merasakan getaran kuat pada saat dirinya sedang berada di lahan. (MD-01)