Dompu – metrodompu.com, Anggota Kodim 1614/ Dompu, pada Kamis, 25 Agustus 2022 pukul.07.30 Wita mengikuti Latihan Menembak senjata Laras panjang SS1 dan Laras Pendek (Pistol).
Latihan yang dilaksanakan di Lapangan tembak Desa Jambu Kecamatan Pajo kabupaten Dompu tersebut dihadiri oleh pejabat teras Kodim 1614/Dompu, diantaranya
1. Pasi Intel Kapten Inf Ibrahim
2. Danramil 05 Pekat Kapten Inf Maturidi
3. Pasi Ops Letu inf. Hamzah
4. Anggota kodim dan Koramil jumlah 110 orang.
Pada pukul 07.30 Wita pelaksanaan apel pengecekan diambil oleh Pasi ops dilanjutkan pengarahan yang intinya “Alhamdulillahpagi ini kita masih diberikan kesehatan dan kesempatan sehingga kita bisa melaksanakan latihan menembak di hari pertama dan saya harapkan laksanakan latihan menembak dengan serius jangan main-main pada saat menembak, perhatikan lajur masing-masing”.
“Kita melaksanakan latihan menembak utamakan faktor keamanan apabila ada gangguan jangan atasi sendiri biar was jalur yang mengatasi nya,dan di lanjutkan Do’a,penekanan agar seluruh anggota jangan sampai ada yang membawa munisi.
Sedangkan pukul 07.40 Wita diambil alih oleh Pasi Intel Kapten Inf Ibrahim, adapun penyampaian yang intinya “Laksanakan menembak dengan baik jangan main-main utamakan faktor keamanan, apa yang menjadi penekanan dari pimpinan agar di laksanakan jangan sampai ada yang membawa Munisi,penekanan ini untuk seluruh anggota yang melaksanakan menembak sekali lagi jangan ada yang coba-coba mengambil munisi”,
Pada pukul 08.00 Wita diambil oleh Koordinator kapten Inf Maturidi yang intinya: pelaksanaan Menembak dengan menggunakan munisi tajam 5,55 mm.dan menembak pengelompokan 3 butir Munisi, dan 10 butir Munisi tembak penilaian dan apabila ada senjata yang macet hentikan penembakan,laksanakan latihan ini dengan serius dan jangan sampai anggota ada yang mengambil dan membawa munisi.
Sementara pembacaan lajur penembak disampikan oleh sertu Arifudin.
Latihan menembak selesai dengan aman dan lancar. (Tim)