Dompu – Metrodompu.com
Destinasi wisata baru hadir di Kabupaten Dompu Nusa Tenggara Barat. Berbeda dengan destinasi yang sudah ada, destinasi baru ini menawarkan eksotisme wilayah perbukitan di Kabupaten Dompu.
Nama destinasi baru ini Wisata Agro “Sori Nae”. Destinasi ini berada di Desa Saneo kecamatan Woja, Kabupaten Dompu NTB.
Dari lokasi, penyuka wisata bisa menikmati sepanjang jalan hamparan hijau perbukitan. Jika sore hari, pengunjung bisa menyaksikan matahari tenggelam di balik perbukitan dan dibalik rimbun pepohonan.
Destinasi wisata seluas puluhan hektar ini berada diantara perbukitan yang terjal, dan disitulah mengalir air jernih di sungai besar atau yang dalam bahasa Dompu disebut “Sori Nae”.
Wisata Agro “Sori Nae” memiliki nuansa alam perbuktian, aliran sungai yang jernih, dan fasilitas / tempat pemotretan yang disediakan pemuda Desa Saneo serta eksotis lainnya yang menjanjikan pengunjung untuk ketagihan datang di obyek wisata alam ini.
Ruas jalan menuju wisata alam “Sori Nae” ini insya Allah sepanjang sekitar 10 kilometer dari pusat kota Dompu, dan telah diaspal hingga lokasi obyek wisata “Sori Nae”.
Anda penasaran? Segera kunjungi wisata alam Sori Nae, anda pasti puas menyimpan kenangan indah disini. (MD-01)